Jumat, 19 Desember 2008

Proposal Penelitian

Tema : Pengaruh promosi terhadap peningkatan jumlah pelanggan Restoran Steak & Ribs Konyot Corp.

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang
Perkembangan dalam dunia usaha jasa kuliner saat ini mengalami perkembangan yang pesat. Karena perkembangan itu, maka banyak berdiri usaha jasa Restoran dan Cafe salah satu nya yaitu Restoran Steak & Ribs Kenyot Corp. Para pesaing dalam usaha jasa restoran pun semakin hari semakin meningkat. Berbagai upaya pun dilakukan agar usahanya berkembang dan mendapat keuntungan yang maksimal. Untuk itu, diperlukan strategi-strategi pemasaran yang efektif dan efisien untuk meningkatkan kepuasan pelanggan terhadap berbagai jenis kuliner yang mereka tawarkan agar modal yang dikeluarkan dapat mencapai titik impas dan memperoleh omset penjualan yang maksimum sesuai dengan tujuan yang diinginkan oleh jasa restoran-restoran tersebut.
Restoran Steak & Ribs Kenyot Corp berencana untuk meningkatkan jumlah pelanggannya di tahun 2008. Manajemen restoran tersebut semenjak tahun 2006 telah menyadari bahwa bagian yang penting dari instrumen pemasaran produk perbankan adalah pesan (message) yang dikomunikasikan kepada pelanggan melalui berbagai unsur yang terdapat dalam program promosi. Hal ini menuntut pihak penyedia jasa restoran untuk mencermati strategi-strategi pemasaran yang paling tepat.
Sampai saat ini manajemen restoran masih belum memperoleh gambaran yang pasti tentang pengaruh kegiatan promosi terhadap kepuasan dan peningkatan jumlah pelanggan serta strategi dan kebijakan apa yang perlu dilakukan untuk meningkatkan jumlah pelanggannya.
Berdasarkan latar belakang tersebut, maka penulis mencoba untuk melakukan penelitian mengenai pengaruh kegiatan promosi terhadap kepuasan dan peningkatan jumlah pelanggan serta membantu dalam memberikan gambaran kepada manajer mengenai kebijakan apa yang akan diambil untuk restoran tersebut.

1.2. Rumusan Masalah
Dalam proposal penelitian ini, penulis mencoba merumuskan masalah sebagai berikut :
a. Bagaimana pengaruh kegiatan promosi terhadap kepuasan pelanggan?
b. Strategi dan kebijakan apa yang harus dilakukan untuk meningkatkan jumlah pelanggan Restoran Steak & Ribs Kenyot Corp?

1.3. Tujuan Penelitian
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kepuasan pelanggan terhadap pelayanan yang diberikan serta pengaruh strategi promosi terhadap peningkatan jumlah pelanggan Restoran Steak & Ribs Kenyot Corp.

1.4. Manfaat penelitian
Manfaat penelitian ini adalah sebagai berikut :
1. Untuk menambah pengetahuan dan pengalaman yang baru, khususnya bagi penulis.
2. Sebagai bahan pertimbangan manajer restoran dalam menambil keputusan untuk
menentukan strategi atau kebijakan promosi yang akan diambil.

BAB II
LANDASAN TEORI


2.1 Kerangka Teori

2.1.1. Pengertian Pemasaran atau promosi
Program promosi merupakan saluran primer bagi komunikasi pesan kepada konsumen, baik konsumen yang ada maupun nasabah potensial (Stanton,1996).
Salah satu unsur paduan pemasaran yang berpengaruh terhadap perilaku pelanggan resroran adalah paduan pengelolaan produk dan promotion mix (Oktobriono,2003). Pengelolaan produk lebih menekankan bahwa pelanggan memerlukan jenis-jenis dan fasilitas pelayanan tertentu seperti variabel kualitas makanan, jenis menu dan sajian makanan, hadiah dan pelayanan. Sedangkan Promotion mix adalah variabel promosi yang menggunkan kombinasi iklan, sales promotion dan personal selling.

2.1.2. Faktor utama pelanggan dalam memilih restoran
Menurut Juanda (2005) faktor yang menjadi pertimbangan utama pelanggan dalam memilih restoran dan cafe adalah produk, pelayanan dan promosi. Produk mencerminkan persepsi nasabah terhadap variasi dan kualitas produk serta jasa yang diberikan oleh restoran serta persepsi kualitas pelayanan para karyawannya. Sedangkan promosi mencermninkan persepsi pelanggan terhadap kegiatan sales promotion dan personal selling yang diingnkan.

BAB III
METODOLOGI PENELITIAN


3.1.Objek dan Subjek Penelitian
Objek penelitian pada proposal ini adalah Restoran Steak & Ribs Kenyot Corp yang merupakan usaha jasa di bidang kuliner. Subjek dalam penelitian ini adalah Para pelanggan dari Restoran Steak & Ribs Kenyot Corp.

3.2. Data atau variabel yang digunakan
Data yang digunakan berupa data kualitatif yang berasal dari jawaban kuesioner yang di isi pelanggan sesuai dengan tujuan penelitian ini. Variabel yang di uji meliputi variabel dependent (Y) yaitu kepuasan konsumen dan variabel independent (X) yaitu faktor produk, pelanggan dan promosi.

3.3. Metode Pengumpulan data
Untuk mengumpulkan data digunakan kuesioner yang berisi pertanyaan tentang penilaian pelanggan terhadap kualitas pelayanan dan kegiatan promosi Restoran Steak & Ribs Kenyot Corp. Data juga diambil dari wawancara langsung kepada pelanggan melalui kegiatan observasi.

3.4. Hipotesis
hipotesis pada penelitian ini adalah :
Ho : kegiatan promosi berhasil meningkatkan jumlah pelanggan restoran.
Ha : kegiatan promosi tidak berhasil meningkatkan jumlah pelanggan restoran.

3.5. Alat analisisis yang digunakan
Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu :
1. Dengan metode pengujian hipotesis menggunakan rumus Chi Square. Uji chi square dapat digunakan sebagai alat pengujian dan untuk menganalisis suatu data dengan jumlah yang cukup banyak.
2. Metode skala likert
Menurut Simamora (2004;147). skala likert adalah teknik pengukuran sikap yang paling luas digunakan dalam riset pemasaran. Skala likert dengan menggunakan 4 angka yaitu :
1. sangat puas dengan skor 4
2. puas dengan skor 3
3. tidak puas dengan skor 2
4. sangat tidak puas dengan skor 1

3.6. Rancangan Analisis
Untuk menganalisis variabel bebas terhadap variabel terikat digunakan analisis regresi berganda. Adapun model regresi yang digunakan dalam mengestimasi variabel terikat dengan 3 variabel bebas dalam penelitian yaitu :
Y = Bo + B1X1 +B2X2 + B3X3 + e
Dimana : Y = kepuasan pelanggan, X1 = produk, X2 = pelanggan, X3 = promosi, Bo =Konstanta, e = error term.



KESIMPULAN

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan oleh penulis, maka pihak manajemen dapat melakukan strategi pemasaran untuk meningkatkan jumlah pelanggan sebagai berikut :

4.1 Strategi pemasaran
1. strategi pemasaran yang optimal dan efektif.
2. menetapkan standar kualitas pemasaran dan pelayanan.
3. survei mengenai kepuasan pelanggan.
4. pelayanan yang maksimal.
5. strategi penanganan keluhan yang efektif.
6. strategi pemberian kupon atau diskon.
7. strategi pemberian hadiah atau reward bagi pelanggan yang datang dan membawa
pelanggan yang lebih banyak.
8. strategi menu paket hemat